Semalam baru tertidur setelah pukul 04.00. Aku masih sempat bangun sebentar untuk salat subuh lalu tidur lagi sampai pukul 09.00. Aku sarapan 2 buah pisang karena sarapan nasi belum tersedia. Pukul 11.00 aku ke Convention Hall Masjid Agung Jawa TEngah untuk menghadiri resepsi (jagong) mantu Pak Subagiyo Wardoyo. Saat itu sangat ramai. Aku perlu waktu lama untuk sampai ke tempat parkir. Waktu yang lama juga untuk sampai ke tempat mempelai dan memberikan salam. Komunitas yang sangat asing walaupun aku melihat Pak Triwidodo dan Pak Suseno Darsono. Ketika turun dari panggung aku menjumpai banyak gerai makanan sudah tandas. Aku ikut antri di gerai Kambing Guling namun ternyata habis pula ketika aku sampai di sana. Jadilah aku pulang tanpa mencicipi makanan maupun minuman.
Sore hari aku dan nyonya ke Hotel Patra Jasa untuk menemui Ken Sawitri Sulijandari (Ndari). Dia menginap di sana untuk jagong manten malam ini di tempat itu juga. Kami mengobrol sampai magrib. Ternyata dia adalah teman seangkatan Pak Arus Horizon. Kami pulang untuk salat magrib. Kami pergi lagi ke Ada Swalayan untuk belanja susu dan buah dan Toko Roti Swiss untuk belanja roti.
Minggu, 26 Juli 2009
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar